top of page

Roadshow Literasi Islam Cinta Yogyakarta “Program Literasi Islam Cinta Menjawab Semuanya”


Beragam tema keislaman telah disuguhkan dalam bentuk buku-buku. Di dalam setiap buku, ada sebuah wacana yang akan melahirkan wacana lain. Menurut Kalis Mardiasih, penulis serial Gen Islam Cinta berjudul “Berislam Seperti Kanak-Kanak” asal Yogyakarta menjelaskan bahwa program literasi adalah program paling tepat untuk menjawab dampak menyeramkan konservatisme yang ditimbulkan oleh gejala disrupsi informasi. Saya hampir tidak melihat solusi lain dari gejala disrupsi dalam konteksnya dengan konservatisme beragama, selain dengan literasi. Aktivitas membaca yang merupakan proses bagaimana pengetahuan diinput lalu menjadi bagian dari pemikiran seseorang adalah hal yang mutlak.


Anak muda perlu membaca buku-buku berkualitas. Tentu saja, hambatannya banyak. Muhammad Said, Peneliti ISAIs UIN Yogyakarta menyampaikan bahwa ada banyak literasi Islam yang justru mengarahkan anak muda kepada radikalisme dan ekstremisme dengan akses yang murah dan mudah di sekitar mereka. Dalam hal inilah, program Literasi Islam Cinta menjawab semuanya: Mengumpulkan penulis literasi Islam yang moderat, memberikan akses kepada bacaan itu lewat berbagai acara menarik bahkan memfasilitasi beragam diskusi serta membentuk kelompok- kelompok baca yang akan memiliki nafas yang panjang untuk sebuah pergerakan jika dikelola dengan strategi yang tepat sejak awal.

Dengan adanya kegiatan Roadshow Literasi Islam Cinta di Yogyakarta, anak muda Yogya jadi semakin banyak yang tahu bahwa ada sebuah gerakan anak muda Islam yang perlu dan penting buat disuarakan. Narasi sosmed selama ini penuh dengan wajah Islam yang nggak ramah dan diakui atau tidak, generasi muda itu kadang tidak tahu kalau ada gerakan anak muda moderat yang juga terus diperjuangkan.


GIC dan programnya hadir sebagai alternatif atau pilihan bagi mereka bagaikan memasuki sebuah ruangan pemeluk agama yang semilir dengan cita-cita yang sama, yakni beragama dengan santai. Kegiatan roadshow di Yogyakarta diantaranya adalah; Ngobrolin (diskusi) Litrasi Islam Cinta; launching reading club; bazaar buku serial Gen Islam Cinta di The Hype Culture Yogyakarta, on air media di RRI Yogyakarta dan Harian Yogyakarta. Rangkaian kegiatan roadshow tersebut diikuti sebanyak 82 Peserta yang terdiri dari 38 orang perempuan dan 44 orang laki-laki.

Comments


  • twitter-round
  • instagram-4-512
  • facebook-7-xxl
  • youtube-2-256
Risalah Islam Cinta
bottom of page